cr;sini |
Lima peliharaan yang ingin gue pelihara?
Sebenernya gue bukan orang yang cukup sabar untuk ngurusin
binatang. Dan gue bukan orang yang telaten yang bisa menyempatkan diri untuk
memberi mereka makan. Tapi meskipun begitu, ada beberapa hewan yang ingin gue
pelihara.
1. Ikan Lou Han
Sebelumnya, gue udah pernah melihara hewan ini. Sepasang.
Tapi mereka udah mati. Bukan mati karena nggak gue kasih makan loh ya, tapi
karena emang udah saatnya mati. Gue pingin melihara ikan Lou Han karena menurut
gue, itu nggak ribet. Cuma paling bersihin aquariumnya aja yang agak ribet.
2. Burung Hantu
Menurut gue, memelihara burung hantu itu keren. Lagian jarang-jarang juga kan ya, orang
melihara burung hantu. Biasanya kan melihara burung merpati, burung kakaktua.
3. Burung Merak
ITU SAYAPNYA INDAH BANGET WOI HUHUHU SIAPA SIH YANG NGGAK
PENGEN? Sayap Burung Merak itu keren
parah, terutama yang cowok. Jadi nanti gue pingin bikin kandang di belakang
rumah yang isinya sepasang Burung Merak.
4. Pegasus
Oke, gue tahu Pegasus itu nggak ada beneran. Tapi bisakah
kalian mengijinkan gue untuk berimajinasi walau hanya sebentar? Gue pingin
banget memelihara pegasus. Gue pingin, setiap sore bisa dibawa terbang sama
pegasus. Menikmati keindahan alam dari atas. Nggak usah ribet-ribet mengendarai
helikopter atau pesawat terbang karena—hei, gue punya pegasus yang bisa diajak
terbang!
5. Singa
Percayalah rambut singa itu lembut. Kalau nggak percaya
yaudah silahkan kalian pegang sendiri. Kalau lagi stres gitu, rasanya stres
bisa ilang kalau mengelus-ngelus rambut singa. Ya, itu akan menjadi hiburan
tersendiri buat gue.
0 komentar:
Post a Comment