Danau pink? Iya, memang danau ini airnya berwarna pink atau merah jambu. Apakah nama danau ini? Danau ini bernama danau Lac Rose. Danau ini terletak di kota Dakar, Senegal. Tepatnya 35 km Timur Laut dari pusat kota. Kenapa danau ini berwarna pink? Karena adanya mikroba halofolik. Mikroba ini dapat menyerap sinar matahari dan memancarkan warna pink. Jadi, danau ini berwarna pink pada saat musim kemarau saja. Danau ini memiliki luas sekitar 3 km. Danau ini juga bisa berubah warna menjadi ungu.
Danau Lac Rose ini juga memiliki kadar garam tinggi. Mirip Laut Mati, ya? Karena memiliki kadar garam yang tinggi, danau ini pernah dianggap tidak sesuai dengan kehidupan. Kandungan garam sangat tinggi, sebanyak 40%, yang hampir satu setengah kali lebih tinggi daripada di Laut Mati - 380 gram/liter. Wow! Keren! Danau Lac Rose menjadi terkenal karena air danau yang berwarna pink. Karena danau ini memiliki kadar garam yang tinggi, kita bisa mengapung dengan mudah diatasnya.
Selain indah danau ini juga bermanfaat. Sejak tahun 1970-an, penduduk setempat telah menambang garam dari Danau Lac Rose. Garam ini akan mereka gunakan untuk mengawetkan ikan. Dengan kedalaman Setinggi pinggang di dalam air, orang-orang mengikis bagian bawah danau untuk memanen mineral universal ini yang berguna, yang mereka kumpulkan dalam keranjang di sampan kayu mereka. Garam ini kemudian dibawa kembali ke pantai di mana lalau dipotong-potong menjadi bagian kecil. Untuk melindungi kulit mereka dari salinitas ekstrim dari air, para penambang menggosok kulit mereka dengan shea butter. Karena jika kita tidak menggunakan shea butter, kulit kita bisa iritasi.
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
0 komentar:
Post a Comment